Pisces mengatur kerja limfa yang berfungsi menetralkan racun yang masuk ke tubuh manusia. Pisces perlu memberikan perhatian khusus pada organ ini.
Selain itu, kaki juga merupakan bagian yang sensitif. Agaknya kaki bagi orang Pisces termasuk manja. Menaruh perhatian ekstra pada bagian tubuh yang satu ini, misalnya menggunakan sepatu yang baik, tak ada salahnya.Karena menurut Reflexiologi, kaki adalah bagian yang penting yang mempunyai pengaruh terhadap fungsi tubuh lainnya.
Pisces mempunyai beberapa makanan fanatik. Biasanya Pisces amat tergila-gila pada coklat, susu, cola dan kripik. berhubung Pisces sangat terpengaruh dengan situasi sekeliling, maka mudah depresi dan juga merasa tidak nyaman.Untuk mengatasi hal itu, Pisces biasanya makan banyak.
Agar diet berhasil, perlu mendapat dukungan dari teman-teman. Seperti juga perasaan, tubuh termasuk sensitif. Karena itu gunakanlah sistem diet yang terbukti tidak merusak kesehatan.

Ayo senam terusss. yang rajin ya,Say!
ReplyDelete